Dibalik Pengganti Pesawat Tempur F-5 Indonesia
25 Mar 2015 15:49:50 | by Admin | 24482 views
comments
Proses penggantian pesawat tempur F-5 Tiger II Indonesia semakin lama semakin seru. Masing-masing kandidat semakin gencar mempromosikan produknya agar dipilih Indonesia menjadi pengganti pesawat tempur Indonesia yang sudah menua ini. Dibalik gencarnya promosi ini, ternyata masing-masing kandidat tidak hanya mengincar pengganti F-5 Indonesia, tetapi juga mengincar pengadaan beberapa skuadron pesawat tempur Indonesia yang berbeda.
Desas-desus ini sebenarnya sudah lama tersiar dan penulis juga sudah beberapa kali menyinggung hal ini dalam beberapa artikel sebelumnya. Isu ini kembali disinggung oleh Kantor berita AntaraNews.com dalam artikel yang terkait dengan kedatangan pesawat tempur Rafale ke Indonesia. Didalam artikel ini disebutkan bahwa selain penggantian pesawat tempur F-5 TNI AU, Indonesia akan mengadakan 3 skuadron pesawat tempur baru beberapa tahun kedepan.
Baca selengkapnya...
Pesawat AEW&C Untuk Angkatan Udara Indonesia
22 Mar 2015 14:49:56 | by Admin | 18586 views
comments
Sebuah Angkatan Udara yang modern akan memiliki sebuah system yang setiap komponennya terhubung dengan network centric Warfare sehingga setiap komponennya bisa saling membantu dan melengkapi. Salah satu komponen penting dalam network centric Warfare system adalah pesawat tempur peringatan dini atau yang biasa disebut pesawat Airborne Early Warning and Control (AEW&C).
Pesawat AEW&C ini memiliki fungsi untuk mendeteksi pesawat terbang, kapal perang, dan kendaraan jarak jauh serta melakukan pengendalian dan komando dalam pertempuran udara dengan mengarahkan pesawat tempur kawan menuju sasaran.
Pesawat AEW&C yang memiliki radar yang memiliki daya endus yang mumpuni ini mampu memberikan peringatan dini kepada pesawat tempur kawan jika terdeteksi adanya kehadiran pesawat tempur musuh. Informasi peringatan dini ini bisa diberikan…
Baca selengkapnya...
Pengganti Pesawat Tempur F-5 Indonesia Semakin Seru
14 Mar 2015 21:52:44 | by Admin | 23531 views
comments
Proses penggantian pesawat tempur F-5 E/F Tiger II Indonesia semakin hari semakin seru karena semua kandidat mulai menggeluarkan jurus pamungkasnya. Masing-masing kandidat mulai memberikan tawaran yang semakin memikat untuk memenangkan pertarungan dan memenangkan tender pengganti pesawat tempur Indonesia yang diperkirakan menelan anggaran sekitar $1,5 Miliar ini.
Kandita pertama pesawat tempur buatan Rusia, Su-35 BM disebut-sebut sebagai kandidat paling kuat untuk keluar menjadi pemenang. Hal ini didasari pernyataan beberapa petinggi militer Indonesia. Jika Rusia dulu tidak pernah terdengar menawarkan “Transfer of Technology (TOT)” belakangan menawarkan TOT berupa teknologi maintenance agar bisa dilakukan di Indonesia.
Kandidat lain, yaitu pesawat tempur buatan Uni Eropa yaitu EuroFighter Typhoon yang di usung konsorsium EuroFighter juga menawarkan tawaran TOT yang…
Baca selengkapnya...
Indonesia diantara Pesawat Tempur KFX/IFX, Typhoon dan F-5
04 Mar 2015 18:11:14 | by Admin | 27859 views
comments
Konsorsium EuroFighter semakin gencar menawarkan pesawat tempur EF Typhoon sebagai pengganti F-5 TNI AU yang sudah menua. EuroFighter mencoba menyakinkan Indonesia bahwa EF Fighter adalah pesawat tempur terbaik yang bisa memenuhi kebutuhan angkatan udara Indonesia untuk 30 tahun kedepan. Bahkan EuroFighter bersedia memberikan sejumlah transfer of technology termasuk membantu project KFX/IFX jika pesawat tempur EF Typhoon dipilih sebagai pengganti F-5 TNI AU.
Seperti berita yang dilansir oleh TheJakartaPost.com beberapa waktu lalu, dutabesar Spanyol untuk Indonesia menegaskan bahwa tawaran pesawat tempur EF Typhoon adalah pilihan yang terbaik bagi Indonesia karena beberapa hal, diantaranya adalah memiliki mesin dengan life cycle panjang yang bisa digunakan puluhan tahun kedepan. Dibandingkan dengan pesawat tempur buatan Rusia, mesin pesawat tempur EF Typhoon ini…
Baca selengkapnya...